Intip Canggihnya Mesin Pemecah Telur Otomatis


Memecahkan telur satu, dua atau tiga butir memang mudah, tetapi bagaimana dengan 100 butir? Pastinya bisa bikin pegel dan memakan waktu yang lama. Namun dengan mesin pemecah telur otomatis ini, ratusan telur bisa dipecahkan dengan mudah hanya dalam hitungan menit saja.

Mungkin kamu tidak menduga kalau ternyata ada mesin yang bertugas memecahkan telur. Nyatanya memang ada, dan mesin ini bisa memecahkan telur dengan sempurna tanpa meninggalkan sedikit pun cangkang telurnya.

Hebatnya lagi, ratusan telur bisa dipecahkan dengan begitu rapih hanya dalam waktu tak lebih dari 1 menit. Biasanya mesin ini digunakan oleh pabrik-pabrik yang bergerak dibidang makanan di mana telur sebagai bahan pokoknya.

Penasaran yah seperti apa cara kerja mesin pemecah telur otomatis itu? Lihat cuplikan videonya di bawah ini:

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Intip Canggihnya Mesin Pemecah Telur Otomatis"

Posting Komentar