Lorraine Burnett (Foto: Daily Mail) |
Memakai sepatu high heels memang sudah biasa di kalangan perempuan. Tapi hati-hati, memakai sepatu high heels terlalu lama ternyata bisa berakibat buruk bagi kaki yang bisa berujung amputasi.
Hal itulah yang dialami seorang ibu asal Skotlandia bernama Lorraine Burnett ini. Wanita yang bekerja sebagai asisten perawat itu harus menerima kenyataan pahit ketika kakinya harus diamputasi gara-gara terlalu lama memakai sepatu high heels.
Pada tahun 2008 lalu, Lorraine menghadiri sebuah pesta Natal bersama teman-temannya. Secara nonstop, ia menari sampai pukul dua pagi sambil mengenakan sepatu hak tinggi favoritnya. Akibatnya, muncul gelembung-gelembung di kaki Lorraine.
(Foto: Daily Mail) |
Meskipun sudah diobati oleh dokter, tapi gelembung-gelembung tersebut terus bermunculan di kakinya dan menyebabkan rasa sakit yang tak tertahankan.
Baca Juga
Dokter pun kemudian memberikan dua pilihan kepada Lorraine. Ia bisa terus merasakan rasa sakit dan infeksi, atau kakinya harus diamputasi.
Karena tak ada pilihan lain, Lorraine pun mengambil keputusan sulit di mana ia rela kakinya diamputasi.
(Foto: Daily Mail) |
Seperti dilansir Daily Mail, Lorraine menderita diabetes tipe 2, suatu kondisi yang menyebabkan sirkulasi darah yang buruk. Oleh sebab itu, infeksi muncul di kakinya karena terlalu lama memakai sepatu high heels.
Lorraine yang sekarang sudah berusia 37 tahun sempat mengalami depresi berat. Tapi ia berhasil bangkit kembali dan kini tinggal bersama putrinya yang sudah berusia 17 tahun.
Nah, Ladies, belejar dari apa yang dialami Lorraine, sebaiknya kalian jangan terlalu lama memakai sepatu high heels, apalagi memakainya sambil melakukan aktivitas berat.
0 Response to "Miris, Pakai Sepatu High Heels Terlalu Lama, Kaki Wanita Ini Diamputasi"
Posting Komentar