Sebelum Tinggalkan Rumah, Anda Wajib Simpan Uang Koin Di Dalam Kulkas

Simpan uang koin di dalam kulkas (Foto: Brighside.me)

Liburan tahun baru segera tiba. Jika Anda dan keluarga berencana pergi berlibur, otomatis rumah beserta isinya akan Anda tinggalkan untuk sementara waktu. Perlu diketahui, sebelum pergi meninggalkan rumah, sebaiknya Anda simpan uang koin di dalam kulkas, kenapa?

Selama pergi dari rumah, mungkin Anda akan meninggalkan beberapa makanan di dalam kulkas, sehingga Anda tidak memadamkan aliran listrik kulkas agar makanan tidak busuk. Tanpa Anda ketahui, kadang-kadang listrik rumah padam ketika Anda sedang berada di luar. Jika listrik padam dalam waktu yang cukup lama, berarti makanan dalam kulkas Anda sudah tak layak lagi di makan.

Namun sulit untuk membedakan apakah makanan dalam kulkas masih layak dikonsumsi atau tidak ketika Anda sudah kembali ke rumah. Untuk mengetahuinya, Anda hanya perlu menempatkan cangkir berisi air di dalam kulkas, setelah airnya beku, tempatkan uang koin di atasnya, lalu simpan kembali di dalam kulkas.

Tempatkan uang koin di atas air yang membeku dalam cangkir, lalu masukan ke dalam kulkas (Foto: Brightside.me)

Ketika Anda sudah kembali lagi ke rumah, dan Anda menemukan uang koin itu tiba-tiba jadi berada di bawah air yang beku, segera buang makanan yang ada dalam kulkas Anda.

Uang koin yang tadinya ada di atas air es yang membeku, lalu tiba-tiba jadi berada di dalam air yang membeku, itu berarti aliran listrik kulkas Anda sempat padam dalam waktu yang cukup lama sampai bisa mencairkan es.

Namun jika uang koin tersebut berada di tengah-tengah air yang membeku, itu berarti makanan dalam kulkas Anda kemungkinan besar masih segar.

Begitulah trik mengetahui apakah makanan dalam kulkas Anda masih layak dikonsumsi atau tidak selama Anda pergi meninggalkan rumah.

Sumber: Brightside.me

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sebelum Tinggalkan Rumah, Anda Wajib Simpan Uang Koin Di Dalam Kulkas"

Posting Komentar