Ternyata, Lubang Pada Tutup Pulpen Sudah Menyelamatkan Banyak Nyawa


Sejenak dipikirkan, tutup pulpen berfungsi untuk mencegah tinta pulpen tercurat coret pada kulit atau baju. Ketika sedang menganggur, kadang kita juga suka menggigitnya. Jadi, tutup pulpen berfungsi mencegah kulit atau baju jadi kotor dan juga sebagai bahan pelampiasan saat sedang nganggur.

Jika kita perhatikan, rata-rata tutup pulpen memiliki lubang di bagian atasnya. Lubang tersebut bukan sekedar variasi, tetapi memiliki fungsi yang sangat penting. Bahkan lubang pada tutup pulpen sudah menyelamatkan banyak nyawa.

Karena tutup pulpen sering digigit, sempat terjadi beberapa kasus yang menyebabkan tutup pulpen tersebut tertelan oleh pemiliknya. Tentu saja hal tersebut sangat berbahaya karena dapat melukai organ dalam dan menyumbat saluran pernapasan yang bisa berujung pada kematian.

Oleh karena itu, pada tutup pulpen dibuat lubang. Dengan adanya lubang tersbut, ketika tutup pulpen tertelan, hal itu masih bisa mengalirkan udara.

Setidanya orang tersebut masih bisa bernapas berkat ada lubang dalam tutup pulpen sampai dilakukan prosedur medis untuk mengeluarkannya dari dalam tubuh.

Meskipun tampak tidak ada gunanya, ternyata lubang tutup pulpen sudah menyelamatkan banyak nyawa. Jadi tahu sekarang!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ternyata, Lubang Pada Tutup Pulpen Sudah Menyelamatkan Banyak Nyawa"

Posting Komentar